Sertakan Iman Dalam Ramadhanmu

Sebentar lagi, Ramadhan menjelang. Bulan agung nan mulia, bulan penuh rahmat dan ampunan Allah.Sebentar lagi, fenomena ‘Islami’ akan menghiasi media Televisi dan Medsos, indah sekali.Maka tak heran Allah memanggil dengan seruan iman:

Firman Allah:


(يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ)
[QS. Al-Baqarah 183]

Ibnu Asyur dalam At Tahrir mengomentari ayat ini, bahwa seruan ‘Ya Ayyuhalazina Amanu’ merupakan seruan untuk menunjukkan perintah lanjutan, yaitu puasa yg endingnya adalah takwa. Artinya hanya orang orang yg beriman, serius dalam puasa dan serius dalam menggapai takwa.

Sertakan imanmu dalam Ramadhan, sehingga puasa tak hanya menahan lapar dan dahaga saja, sementara lisan tak terjaga dari memakan daging saudara sendiri. Karena kekuatan imanlah yg membuat orang sebulan penuh menjaga diri dari yg halal sebelum Allah halalkan saat maghrib menjelang. Karena tanpa iman, ibadah Ramadhan tak kan bertahan, hambar dan berlalu begitu saja.

Buatlah Ramadhanmu bermakna, dengan menyediakan waktu utk Allah, Tuhanmu. Saat sering engkau lalaikan perintah-Nya, engkau selisihi Dia dengan dosa dosamu. Kapan berdua dengan Allah?saat shalat malam, sediakan waktu untuk bersama-Nya, sesaat saja menjelang sahur.

Bersamai keluargamu, istri dan anak anakmu. Karena mereka tempatmu beristirahat dari penatnya persaingan dunia. Anak anak merupakan tumpuan harapan masa depan terkabulnya doa doa mu. Merekalah yg akan mendoakanmu saat kau sudah bersemayam di alam Baqa.

Dekati Al Qur’an, karena Ramadhan adalah bulan Al Quran, Rasulullah dahulu mendaraskannya bersama Jibril, para sahabat pun mengkhatamkannya dalam beberapa hari, begitu pula para ulama salaf. Jangam seharipun lisanmu jangan terlewat dari membaca, menghafal dan memahaminya.

Rasulullah bersabda:

اقرءوا القرآن فإنه يأتي يوم القيامة شفيعا لأصحابه

‘Bacalah Al Qur’an sesungguhnya ia akan datang pasa hari kiamat dengan memberi syafaat kepada pembacanya (HR. Muslim)

Sesekali, undanglah kaum dhuafa dirumahmu, berbukalah dgn mereka, tuangkanlah segelas air segar utk mereka saat ifthar, ambilkanlah makanan utknya, senyumkan mereka, berbagilah. Santuni anak yatim, usaplah kepala mereka, santuni mereka, minta doa dari mulut mulut suci itu, harapkan Allah sang Maha Pengabul doa.

Akhir Ramadhan, hidupkan dgn itikaf, muhasabah diri, berharap Allah ampuni kita semua, dijauhkan dari api neraka dan kelak dimasukkan kedalam syurga.

Selepas Isya di Manjah Lega, 17 Mei 2017

Posting Komentar

Recent

Recent Posts Widget

Arsip

Entri yang Diunggulkan

Kemunculan Al Mahdi - Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc

Gambar Ilustrasi Kajian Khusus Masjid Raya Bintaro Jaya @16 Januari 2016 Kemunculan Al Mahdi Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc K...

Hot in week

Tayangan Laman

item