⁠⁠⁠SYARAT SEHATNYA IBADAH


Sumber : Ust. Umar Baladraf

Aqidah dan Ibadah seseorang akan dikatakan ‘sehat’ apabila memenuhi syarat, yaitu :

1) Ikhlās –الإخلاص 
Seindah apapun ibadah yang dilakukan seseorang, tidak akan bernilai sedikit pun disisi Allāh ﷻ jika tidak diniatkan Ikhlas karena Allāh. Ikhlas ibarat sebuah pondasi yang mengokohkan sebuah bangunan, yaitu amal ibadah. Apabila pondasinya rusak, maka bangunan amal ibadah akan runtuh. Orang yang cerdas pasti memilih menguatkan pondasi sebelum mebangun bangunan ibadah, adapun orang bodoh lebih memilih membangun ibadah tanpa pondasi. [14]

2) Mutāba’ah - المتابعة
Seikhlas apapun ibadah yang dilakukan seseorang, tidak akan bernilai apapun di sisi Allāh jika tidak mengikuti contoh yang diberikan oleh Rasūlullāh ﷺ. Contoh tersebut mencakup 6 hal, yaitu :
a.  السبب / al-Sabab (Sebab)
Ibadah akan bernilai di sisi Allah apabila dilakukan dengan sebab yang benar. Seperti seseorang yang melakukan shalat karena sebab perintah dari Allah dan RasulNya.

b.  الكيفية / al-Kayfiyyah (Tata Cara)
Ibadah akan bernilai di sisi Allah apabila dilakukan dengan tata cara yang benar. Seperti seseorang yang melakukan shalat dengan tata cara yang telah dituntunkan oleh RasulNya.

c.  العدد / al-‘Adad ( Jumlah)
Ibadah akan bernilai di sisi Allah apabila dilakukan dengan jumlah yang benar. Seperti seseorang yang melakukan shalat dengan hitungan jumlah yang telah ditetapkan oleh RasulNya.

d.  الجنس / al-Jins (Jenis)
Ibadah akan bernilai di sisi Allah apabila dilakukan dengan jenis yang benar. Seperti seseorang yang berkurban dengan jenis hewan yang benar.

e.  المكان / al-Makān (Tempat)
Ibadah akan bernilai di sisi Allah apabila dilakukan di tempat yang benar. Seperti seseorang yang melakukan haji di kota Makkah.

f.  الوقت / al-Waqt (Waktu)
Ibadah akan bernilai di sisi Allah apabila dilakukan pada waktu yang benar. Seperti seseorang yang melakukan haji di bulan Dzulhijjah

Related

Artikel Komunitas Mau Surga 6435735136281216697

Posting Komentar

Recent

Recent Posts Widget

Arsip

Entri yang Diunggulkan

Kemunculan Al Mahdi - Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc

Gambar Ilustrasi Kajian Khusus Masjid Raya Bintaro Jaya @16 Januari 2016 Kemunculan Al Mahdi Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc K...

Hot in week

Tayangan Laman

item