Wanita Suci - Seri Sirah Nabawiyah

#OneDayOneSirah * 10 Maret 2015

Assalaamu'alaikum Wa Rahmatullaahi Wa Barakaatuh...

Semoga di hari yg indah dan cerah ini, saudaraku semua diberikan kesehatan, yang sakit di angkat penyakitnya, yang sehat bertambah iman, ilmu dan amalnya, dan semoga selalu mendapatkan keberkahan dan ridho Allaah serta semoga kita menjadi pengikut Rasulullaah Shalallaahu 'Alaihi Wassallaam serta mendapatkan syafaatnya di yaumil akhir nanti...aamiiin Allaahumma aamiiin

Hari ini kita masih akan membahas tentang bunda Khadijah

BismillaahirRahmaanirRahiim

Wanita Suci

Saudaraku, Khadijah mempunyai seorang paman bernama Waraqah bin Naufal. Waraqah adalah sanak saudara Khadijah yang paling tua. Dia sangat mengutuk kebiasaan bangsa Arab yang menyembah berhala sehingga menyimpang jauh dari yang telah diajarkan Nabi Ibrahim 'Alaihi Salam dan Nabi Ismail 'Alaihi Salam. Waraqah sendiri adalah hamba Allah yang setia dan lurus. Dia tidak pernah meminum minuman keras dan berjudi. Dia murah hati terhadap orang-orang miskin yang membutuhkan pertolongan.

Khadijah sangat terpengaruh pemikiran Waraqah bin Naufal. Khadijah juga sangat membenci berhala dan patung-patung sesembahan. Bersama beberapa keluarganya, Khadijah adalah pengikut setia ajaran Nabi Ibrahim 'Alaihi Salam dan Nabi Ismail 'Alaihi Salam. Jika mendengar ada seorang anak perempuan akan dikubur hidup-hidup, Waraqah dan Khadijah akan segera pergi menemui sang ayah dan mencegah perbuatannya. Jika kemiskinan merupakan alasan rencana pembunuhan itu, Khadijah dan Waraqah akan membeli anak itu dan membesarkannya seperti anak kandung sendiri.

Sering kali beberapa waktu setelah itu, ayah si anak menyesali perbuatannya dan mengambil putrinya kembali. Waraqah dan Khadijah akan memastikan dulu bahwa anak itu akan diasuh dengan benar dan disayangi, setelah itu barulah dia mengizinkan sang ayah membawa anaknya kembali.

Budi pekerti Khadijah yang agung, santun, lembut dan penuh keteladanan ini membuat semua orang jugs menjulukinya Khadijah At Thahirah atau 'Khadijah yang suci'. Pertama kali dalam sejarah bangsa Arab seorang wanita dijuluki demikian, padahal orang Arab pada masa jahiliah itu sangat mengagungkan laki-laki dan merendahkan wanita.

Saudaraku, bagaimana kisah pertemuan Khadijah dengan Muhammad ?

Ikuti kisahnya dalam Sirah Nabawiyah esok hari, in syaa Allaah...

Informasi tambahan:

Para Saudagar Wanita

Selain Khadijah, ada pula beberapa saudagar wanita terkenal. Di antaranya adalah Hindun, istri Abu Sufyan dan Asma Binti Mukharribah, ibu Abu Jahl. Para saudagar wanita ini biasanya juga menjual keperluan wanita, seperti pakaian, parfum, perhiasan emas dan perak, permata, dan obat-obatan. Barang-barang ini tidak memerlukan banyak ruang, ringan dan laku keras dimana-mana.

Demikian kisah Sirah Nabawiyah hari ini, semoga kita semua dapat mengambil hikmah dan pelajarannya... aamiiin

Kisah Sirah Nabawiyah ini diambil dari buku "Muhammad Shalallaahu 'ALaihi Wassalaam Teladanku" jilid 2 halaman 40-41

#MuhammadTeladanku
#Mute
#ODOS
#Kisah
#SirahNabawiyah
#SpiritNabawiyahCommunity

Allaahumma shalli 'ala Muhammad
Wa 'ala aali Muhammad
Barakallaahu fiikum

Related

Seri Sirah Nabawiyah 8365547153545173270

Posting Komentar

RecentArsip

Recent

  • Untuk Banser: Ada Puluhan Juta Orang Siap Disebut Mayat
  • By Asyari Usman Ketika Hizbut Tahir Indonesia (HTI) dibubarkan tahun lalu ... read more
  • UJIAN Kejama'ahan @salimafillah . Dalam ujian kejama'ahan Bani Israil; ada yang ... read more
  • RASANYA PERBINCANGAN kita tentang syuro tidak akan lengkap tanpa membahas ... read more
  • Menepi bukan Pergi
  • MENEPI, BUKAN PERGI Oleh ustad Satria Hadilubis Kekecewaan Abu Dzhar Al ... read more
  • Muka Dua
  • BAHAYA ORANG BERMUKA DUA Nabi SAW mengecam orang yang bermuka dua sebagai orang ... read more
  • Ganjik Genap Jakarta
  • *Ganjil Genap DKI JKT* Berdasarkan Pergub DKI Jkt no. 106/2018 ditetapkan: 1.) ... read more
  • Pakai sendal di kuburan
  • BENARKAH DIHARAMKAN MEMAKAI SENDAL DI KUBURAN ?? Oleh : Abdullah Al ... read more
  • Ambisi Pribadi
  • *MEWASPADAI AMBISI PRIBADI* Dalam sejarah pergerakan Islam, di samping ... read more
  • KONSEP NALAR & LOGIKA KEKUASAAN ARAH BARU INDONESIA. **** Kita tidak bisa ... read more
  • Sari Wangi
  • *PELAJARAN SANGAT BERHARGA DARI BANGKRUTNYA SARI WANGI* Oleh : Jamil Azzaini ... read more
    Recent Posts Widget

    Arsip

    Entri yang Diunggulkan

    Kemunculan Al Mahdi - Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc

    Gambar Ilustrasi Kajian Khusus Masjid Raya Bintaro Jaya @16 Januari 2016 Kemunculan Al Mahdi Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc K...

    Hot in week

    Tayangan Laman

    item