Renungan Al-Qur'an



# Renungan Al-Qur'an #
===================

Janganlah engkau kabarkan kepada orang, berapa banyak hapalan Qur'an-mu dan berapa banyak engkau telah membaca Al Qur'an !
Tapi biarkan mereka melihat Al Qur'an ada pada dirimu !
Maka...


- Berilah makan orang-orang miskin !
- Sayangi anak-anak yatim !
- Berilah maaf orang yang berbuat buruk kepadamu !
- Ajarkan ilmu kepada orang-orang yang tidak mengetahui !
- Berbaktilah kepada kedua orangtuamu !
- Sambunglah hubungan kerabatmu !
- Sebarkan salam dan senyumlah kepada semuanya !
- Berilah manfaat kepada orang lain selagi engkau mampu !

Yang menjadi ukuran bukanlah berapa banyak hapalanmu atau berapa banyak bacaanmu tapi sampai dimana Al Qur'an memberikan pengaruh pada dirimu dan tampak pada amal kebaikan-mu !

عَنْ سَعْدِ بْنِ هِشَامٍ ، قَالَ : سَأَلْتُ عَائِشَةَ ، رَضِيَ اللَّهُ عَنْهَا ، عَنْ خُلُقِ رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ , فَقَالَتْ : " كَانَ خُلُقُهُ الْقُرْآنَ " .

Dari Sa'ad bin Hisyam berujar : aku bertanya kepada A'isyah رضي الله عنها tentang akhlaknya Nabi صلى الله عليه وسلم maka beliau menjawab : "

"akhlak beliau adalah Al Qur'an !
HR Muslim.

Demikianlah yang Allah kabarkan tentang beliau :

وَإِنَّكَ لَعَلَىٰ خُلُقٍ عَظِيمٍ

Dan sesungguhnya kamu benar-benar berbudi pekerti yang agung.
QS Al-Qolam : 4.

Ya Allah baguskanlah budi pekerti kami sebagaimana Engkau telah membaguskan penciptaan kami !

Related

Abdul Hakim Lc 214874474053518133

Posting Komentar

Recent

Recent Posts Widget

Arsip

Entri yang Diunggulkan

Kemunculan Al Mahdi - Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc

Gambar Ilustrasi Kajian Khusus Masjid Raya Bintaro Jaya @16 Januari 2016 Kemunculan Al Mahdi Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc K...

Hot in week

Tayangan Laman

item