SEGERA KEMBALI MENUJU ALLOH

Semoga tetap dalam kerendahan hati dan terus membersamai jiwa😊

SEGERA KEMBALI MENUJU ALLOH


فَفِرُّوا إِلَى اللَّهِ إِنِّي لَكُمْ مِنْهُ نَذِيرٌ مُبِينٌ

Maka berlarilah kepada (mentaati) Allah. Sesungguhnya aku seorang pemberi peringatan yang nyata dari Allah untukmu.

Adzariyyat : 50

Sob, jika hidayah itu sudah ditangan. Tangkap, tahan sekuat tenaga dan berlarilah.

Meninggalkan apa-apa yang dibenci Allah kepada apa-apa yang dicintai-Nya itulah yang dikenal dengan istilah al firar ila Allah (berlari menuju Allah).

Hijrah kepada Allah ini mengandung sikap meninggalkan segala hal yang dibenci oleh Allah kemudian diikuti dengan melakukan apa saja yang dicintai dan diridhai-Nya.

Pokok hijrah ini adalah rasa cinta dan benci di dalam hati. Dalam artian seorang yang berhijrah meninggalkan sesuatu (baca ; maksiat) kepada sesuatu yang lain (baca ; ketaatan) tentu saja karena apa yang dia tuju lebih dicintai daripada apa yang dia tinggalkan.

Oleh sebab itulah dia lebih mengutamakan perkara yang lebih dicintainya daripada perkara-perkara lainnya.

Itu kata ibnu katsir dalam kitabnya Adh Dhau’ Al Munir ‘ala At Tafsir

Fafirruu (berlari kencang tanpa tedeng aling aling tanpa mikir). Itulah sikap terbaik jika dihapadan kite itu kebaikan. Didepan ada kajian, hajar..jangan mikir kebanyakan ntar kaga jadi ikut. Didepan ada orang butuh sedekah, hajar. Jangan kebanyakan mikir ni orang beneran butuh apa engga. Azan dah bunyi, hajar ambil wudhu solat langsung.

Bersegera kepada alloh dan kebaikan, gak pernah merugikan. Kalo gak gitu, ada suatu hari dimana penyesalan akan jelas didepan mata karna  kita minus amal karna kita maen maen ama agama. BENTAR TOBAT BENTAR MAKSIAT, NGAKU MUSLIM,SOLAT KAGA, NGAKU BERIMAN TAPI GAK BERIMAN.


الَّذِينَ اتَّخَذُوا دِينَهُمْ لَهْوًا وَلَعِبًا وَغَرَّتْهُمُ الْحَيَاةُ الدُّنْيَا فَالْيَوْمَ نَنْسَاهُمْ كَمَا نَسُوا لِقَاءَ يَوْمِهِمْ هَذَا وَمَا كَانُوا بِآيَاتِنَا يَجْحَدُونَ

(yaitu) orang-orang yang menjadikan agama mereka sebagai main-main dan senda gurau, dan kehidupan dunia telah menipu mereka". Maka pada hari (kiamat) ini, Kami melupakan mereka sebagaimana mereka melupakan pertemuan mereka dengan hari ini, dan (sebagaimana) mereka selalu mengingkari ayat-ayat Kami.

Al A'raaf : 51

Sob, masih mau maen maen ama Alloh?Masih mau males ama kebaikan? Mau becanda canda aja ngejalanin perintah alloh?

Canda aja lu sob, liat ayat di atas ah😬



Akhuukum fillah, momod

Related

Artikel Komunitas Mau Surga 2816713933089729899

Posting Komentar

Recent

Recent Posts Widget

Arsip

Entri yang Diunggulkan

Kemunculan Al Mahdi - Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc

Gambar Ilustrasi Kajian Khusus Masjid Raya Bintaro Jaya @16 Januari 2016 Kemunculan Al Mahdi Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc K...

Hot in week

Tayangan Laman

item