AKIBAT SIFAT TAMAK YANG MENIMPA GOLONGAN ULAMA

Mengapa negeri-negeri Islam bisa hilang?
Mengapa harga diri dan kehormatan bisa lenyap? Mengapa manusia sampai dizhalimi?
Mengapa para ulama, pewaris para Nabi, dimusuhi bahkan dibunuh?
Mengapa orang-orang yang baik diusir dari kampung halamannya?
Mengapa wanita muslimah keluar di jalan-jalan raya tanpa menutupi kepala?
Mengapa? ..


Bukankah itu semua disebabkan oleh ketamakan segolongan orang yang sebenarnya dijadikan Allah untuk menjaga agama-Nya?

Ketamakan segolongan ulama terhadap harta yang dikuasai oleh para penguasa.
Inilah sebenarnya yang merusakkan dunia dan agama umat Islam.
Karena itu Fudhail bin Iyadh pernah mengatakan, “Alangkah jeleknya seorang alim, yang ketika kamu menanyakan tentangnya, lalu kamu mendapat jawaban, “Dia ada di istana Amir (penguasa negeri)”.

Huzaifah ibnul Yaman radhiyallahu anhu pernah mengatakan, “Sesungguhnya pintu istana para penguasa adalah sarang fitnah seperti tempat-tempat menderumnya onta”.
Perlu diketahui bahwa tempat-tempat menderumnya onta, kamar kecil dan WC adalah rumah-rumah syetan.
Fitnah akan muncul di sana, apabila golongan ulama mendatanginya.
Adalah Hudzaifah pernah mengatakan, “Demi Allah, tiadalah engkau mengambil sedikit dari dunia mereka melainkan mereka pasti akan mengambil dari agamamu dua kali lipatnya”.

Kalian melihat mereka bisa naik mobil-mobil mewah, membangun gedung-gedung bertingkat dan menikahi wanita-nwnita cantik.

Tapi ketahuilah, itu semua mereka dapatkan dengan mengorbankan agama mereka. Mereka terpaksa mendiamkan penyimpangan para penguasa dan mendiamkan kezhaliman mereka.

Pernah suatu ketika orang-orang mengatakan kepada Asy-Sya’bi, “Wahai Abu Muhammad, engkau berhasil menghidupkan ilmu. Dan sekarang banyak sekali muridmuridmu”.

Namun Asy-Sya’bi menjawab, “Jangan kamu iri padaku dan jangan pula merasa kagum. Ketahuilah sepertiga diantara muridku mati sebelum sempat besar, Sepertiganya lagi ikut para penguasa, Yang ini lebih jelek daripada yang mati dan sepertiganya lagi, sedikit dari mereka yang mencapai keberuntungan”.

" Dan janganlah kamu menjual ayat-ayat-Ku dengan harga yang sedikit.”

~ tarbiyah jihadiyyah syaikh abdullah 'azzam rahimahullah ~

Related

Ibnu Hasan Aththobari 7969211395347946003

Posting Komentar

Recent

Recent Posts Widget

Arsip

Entri yang Diunggulkan

Kemunculan Al Mahdi - Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc

Gambar Ilustrasi Kajian Khusus Masjid Raya Bintaro Jaya @16 Januari 2016 Kemunculan Al Mahdi Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc K...

Hot in week

Tayangan Laman

item