Bismillah, ‪#‎MenanamDanMemanen‬

1. Dalam bekerja, terkadang kita menginginkan, bahwa apa yang kita kerjakan, langsung membuahkan hasil. Hari ini Allah buka mata Saya.


2. Hari ini Saya berkunjung ke sebuah perusahaan multinasional, atas undangan alumni komunitas darusy syabab. Majelis ta'lim yg dulu di bandung.

3. Majelis Darusy Syabab adalah layanan kami secara gratis, kesemua anak muda yang mau datang. Kami mendedikasi diri, seminggu sekali membina.

4. Selang 3 tahun, beliau jamaah DS, telah menjadi tim HR di perusahaan tersebut. Hari ini deal proyek. Walau nilainya tidak bombastis.

5. Saya mulai menyadari, bahwa menanam itu butuh waktu tumbuh. Dan setelah tumbuh butuh waktu panen. Tidak ada tanam langsung panen.

6. Alhamdulillah kemarin saya selesai mengisi seminar parenting, event TigaRaksa dan cordoba kids. Lagi-lagi, saya belajar dari proyek seminar ini.

7. 3 tahun yang lalu saya bertemu dengan seseorang yang meminta saya presentasi tentang proyek pelatihan sales. Mereka tertarik.

8. Bahkan, 1 pelatihan pun sudah berlangsung, walau belum pasti, saya terus positif berbuat. Hingga akhirnya batal tanpa kejelasan.

9. Manusiawi, awalnya saya kecewa, untuk perusahaan satu ini, saya sudah alokasi bukan hanya waktu presentasi program, tapi juga ngisi kelas.

10. Semuanya saya berikan free. Tapi setelah tidak berlanjut. Saya coba untuk memahami. Dan terus positif. Membina hubungan.

11. Tanpa disangka, sahabat-sahabat diperusahaan itu tahun ini pindah perusahaan. "Kang, 3 tahun yang lalu bukan kami tidak mau, owner yang belum berkenan".

12. Apapun kejadiannya, sebenernya saya lupa. Tapi alhamdulillah, hubungan yang dijaga, bikin beliau nawarin proyek seminar ini.

13. Hmm.. apa yang kita tanam.. mau baik atau buruk.. pasti kita akan panen. Efek muhasabah saya ini ada 2.

14. Pertama, kita harus positif, bahwa tidak ada amal baik yang tidak berbalas. Baik di dunia dan akhirat. Begitu juga amal buruk kita.

15. Ada baiknya kita terus positif, terus berbuat, walau kayaknya gak panen panen. *tears*. Karena gak ada nanam langsung panen.

16. Bisa jadi, hubungan yang kita bangun sekarang, panennya 5 tahun lagi. Atau kerja yang kita buat sekarang, panennya 10 tahun lagi. Bahkan di akhirat.

17. So, jangan pernah merasa sia sia dalam berbuat. Seperti ngetweet, rasa-rasanya gak ada yang baca, padahal cukup 1 orang tercerahkan, itu OK.

18. Terima kasih kawan-kawan, lakukan saja yang terbaik hari demi hari. Hargai persahabatan, jaringan, kesempatan berbuat, jangan disia sia kan.

19. Setiap kita punya masa lalu. Pernah salah. Mungkin pernah fatal salahnya. Tapi itu semua bukan alasan untuk berhenti berbuat baik kan?

20. Saling doa, saling dukung, saling nasehat menasehati, thanks banget. Hatur nuhun sudah menyimak. Wassalamualaikum.

Alhamdulillah, #MenanamDanMemanen

dari FB : Rendy Saputra

Related

Rendy Saputra 7583291164618179955

Posting Komentar

Recent

Recent Posts Widget

Arsip

Entri yang Diunggulkan

Kemunculan Al Mahdi - Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc

Gambar Ilustrasi Kajian Khusus Masjid Raya Bintaro Jaya @16 Januari 2016 Kemunculan Al Mahdi Ust Zulkifli Muhammad Ali, Lc K...

Hot in week

Tayangan Laman

item