Geliat Ramadhan di jalur Gaza-Palestina bersama Rodja TV dan Radio Rodja...
https://bariqunnury.blogspot.com/2016/06/geliat-ramadhan-di-jalur-gaza-palestina.html
Alhamdulillah program dapur Ramadhan yang dilaksanakan di provinsi Rafah, Gaza-Palestina sudah berlangsung yang ke dua kalinya ....
Dan program dapur Ramadhan kali ini akan berlangsung sebulan penuh, selama bulan ramadhan, dan yang mengambil manfaat dari program ini ada sekitar 5000 orang fakir dan miskin setiap harinya di bulan yang penuh berkah tersebut !
dan makanan yang disiapkan berupa roti dan lauk-pauknya.
Dan program dapur Ramadhan ini terlaksana berkat kerjasama yang baik antara Rodja TV-Radio Rodja dengan yayasan Ibnu Baz Khairiyyah di jalur Gaza-Palestina.
Adapun bagi kaum muslimin yang ikut berpatisipasi dalam program kemanusiaan ini...
من فطر صائما كان له مثل أجره غير أنه لا ينقص من أجر الصائم شيئا. ..
Barangsiapa memberi makan kepada orang yang berpuasa maka baginya pahala semisal orang berpuasa tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikitpun...
HR : Imam Tirmidzi 807, Imam Ahmad 5/192 dan dishahihkan oleh Syaikh Albani رحمه الله تعالى
Dan kami hanya bisa berharap semoga Allah memberikan pahala yang berlipat ganda bagi para donatur yang telah menyisihkan sebagian hartanya untuk mensukseskan program yang mulia ini...
Di bulan yang mulia ini marilah kita berdoa semoga Allah memuliakan dan mengembalikan kejayaan kaum muslimin dengan datangnya bulan yang penuh berkah ini dan menyatukan mereka diatas Al Haq dan memenangkan mereka atas musuh-musuhnya !
والله الموفق لكل خير. ...
( Ust Abu Saad Muhammad Nurhuda, MA )
Posting Komentar